Puslitdesbangda Diskusi Inovasi Desa Bersama Politeknik Negeri Padang
Padang, 5 Juli 2024. Pusat Penelitian Pedesaan dan Pengembangan Daerah (Puslitdesbangda) LPPM UNS melakukan diskusi dengan akademisi dan pimpinan Politeknik Negeri Padang (PNP) Sumater Barat. Di sela-sela kegiatan pendampingan New Desa BRILiaN Batch 1 di Provinsi Sumatera Barat, tim melakukan diskusi mengenai pengembangan dan inovasi desa. Dalam diskusi tersebut Dr. M. Hendri Nuryadi, M.Sc menyampaikan program yang tengah dilakukan oleh puslitdesbangda yaitu program pemberdayaan dan pendampingan kepada para peserta New Desa BRILiaN Batch 1 bekerjasama dengan PT. Bank Rakyat Indonesia. Puslitdesbangda berharap apa yang telah dicapai dua desa sebagai 15 besar New Desa BRILiaN Batch 1, yaitu Nagari Lawang dan Nagari Simpang Sugiran dapat diberikan tindaklanjut kegiatan pemberdayaan yang lebih intensif. Pada kesempatan diskusi tersebut Wakil Direktur IV bidang kerjasama Politeknik Negeri Padang menyampaikan bahwa lembaganya sedang mengembangkan sumber energi terbarukan berupa “free energy generator” yang nantinya membutuhkan dukungan desa sebagai proses pengembangan dan tempat uji coba teknologi tersebut. PNP akan senantiasa berupaya untuk menggandeng desa di dalam melakukan inovasi-inovasi teknologi. Kegiatan diskusi ditutup dengan foto bersama antara Tim Puslitdesbangda, Tim PNP, dan Perangkat Nagari Lawang dan Simpang Sugiran serta Pengurus BUMDesa dari masing-masing desa.